Situasi perdagangan hari kemarin 09 Mei 2016, harga pembukaan USDJPY pada level harga 107.36. Pergerakan pasangan mata uang ini mengalami kenaikan, diawali pelemahan pada level terendah 107.23 kemudian menguat hingga level tertinggi 108.59 setelah menembus resistance 108.19 sebagai harga tertinggi 29 April. Penutupan harga pada angka 108.48, ditandai dengan bullish candle.
Sumber analisa kami menyebutkan bahwa pada sesi Asia pagi hari ini pergerakan USDJPY kemungkinan akan naik lebih lanjut pada level 108.75 - 109.33. Jika terjadi penurunan korektif berpotensi menuju level 108-107.64. Perluasan resistance pada area 109.89,110.08,110.67 dan perluasan support hingga 106.43,106.24,106. Indikator Stochastic (8.3.3), kedua garis memotong dan mengarah ke atas mengindikasikan arah pergerakan berpotensi naik.
Lebih lanjut, hari ini trader sebagai pelaku pasar fokus terhadap kalender ekonomi Jepang dan AS untuk rilis hari ini.